B1 - Bekasi | Kawan Aksi yang merupakan relawan di Komunitas Wujud Aksi Nyata telah menyalurkan ratusan paket "Santap Sehat" untuk keluarga dhuafa di sekitaran Babelan-Bekasi Utara. Minggu, 18 April 2021
"Santap Sehat" merupakan salah satu program ramadan yang diusung oleh Wujud Aksi Nyata untuk berbagi paket buka puasa (takjil, iftar dan buka puasa bersama) kepada anak yatim, masyarakat dhuafa serta warga sekitar hingga ke pelosok desa.
Dibantu oleh kurang lebih 10 #KawanAksi, pengemasan sekaligus penyaluran bantuan berupa 150 paket iftar dan 150 paket takjil berjalan dengan baik dan lancar.
Meski sederhana, paket ini diharapkan mampu membahagiakan serta meringankan beban keluarga dhuafa selama bulan suci ramadan ini.
"Alhamdulillah, terimakasih Wujud Aksi Nyata yang telah berbagi paket ini untuk Ibu dan keluarga buka puasa nanti. Semoga kalian semuanya sehat dan kebaikan ini di balas oleh Allah SWT, aamiin," -Ucap Ibu Asiah, salah satu penerima manfaat-
Wujud Aksi Nyata dan #KawanAksi mewakili seluruh penerima manfaat menyampaikan beribu-ribu terimakasih kepada para dermawan yang sudah ikut berpartisipasi dalam program kebaikan di bulan ramadan ini. Semoga Allah SWT membalas dengan kebaikan pula di masa yang akan datang, aamiin. (Red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar