-->


Iklan

FajarPaper Hadiri Peresmian TK Kemala Bhayangkari 57 Cikarang Utara

Minggu, 15 Januari 2023, Januari 15, 2023 WIB Last Updated 2023-01-15T07:31:00Z



B1, Bekasi  - PT Fajar Surya Wisesa Tbk (FajarPaper), memulai kegiatan pembuka di tahun 2023 ini,  team FajarPaper menghadiri acara peresmian TK Kemala Bhayangkari 57 yang memiliki total 77 murid dan juga 4 guru dan beralamat di Jl. Bhayangkara No.58, Karangasih, Kec. Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. (15/1/2023)


 Fasilitas yang disediakan untuk murid adalah 4 ruang kelas, ruang taman baca, ruang UKS, ruang komputer dan juga toilet. FajarPaper melakukan renovasi dimulai pada Mei hingga Juli 2022, adapun renovasi yang dilakukan dalam waktu 3 bulan tersebut meliputi pemugaran seluruh ruangan yang ada termasuk ruang kelas, lapangan bermain, pemagaran dan juga pembuatan ruangan baru untuk aula pertemuan. 


Acara peresmian sekolah TK Kemala Bhayangkari 57 Cikarang Utara dihadiri oleh bapak Roy Teguh, bapak Jefri D. Tambunan, dan bapak Kurniawan selaku manajemen dengan dampingan dari tim CSR PT Fajar Surya Wisesa Tbk dan diresmikan oleh Kapolres Metro Bekasi Kombes Gidion Arif Setyawan didampingi Ketua Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Metro Bekasi ibu Luciana Gidion.


Kombes Gidion Arif Setyawan, selaku Kapolres Metro Bekasi mengatakan, “Saya mengucapkan terima kasih kepada FajarPaper yang dalam hal ini diwakili oleh Pak Roy Teguh bersama seluruh tim CSRnya yang menyambut secara positif, membuka tangan dan hatinya untuk mengambil bagian pembangunan salah satu sarana dan prasarana pendidikan yang merupakan ranah lingkungan Yayasan Kemala Bhayangkari. 


Einstein pernah berkata ‘satu-satunya cara untuk mengubah dunia adalah pendidikan’. Saya sebagai Kapolres mendukung kegiatan Bhayangkari dan juga Yayasan yang berkaitan dengan sosial dan juga pendidikan termasuk TK. Menurut saya, renovasi ini merupakan sebuah cara untuk memberikan kontribusi pada negara dan berarti bagi anak-anak kita. Mudah-mudahan yang kita lakukan ini dapat memberikan manfaat dan ini untuk masa depan bangsa Indonesia. Selamat menggunakan dan memanfaatkan sarana ini dengan sebaik-baiknya, semoga menambah keceriaan dalam proses Pendidikan.”


Ibu Luciana Gidion, selaku Ketua Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Metro Bekasi mengatakan, “Kami mewakili Ibu Ketua Daerah mengucapkan terima kasih, karena pembangunan aula dan renovasi TK Kemala Bhayangkari 57 Cikarang ini terwujud atas bantuan program CSR dari PT Fajar Surya Wisesa dan pengerjaannya dalam tempo waktu yang sangat singkat yaitu 3 bulan.”


Jefri D. Tambunan, selaku HR Strategic & Business Partner General Manager PT Fajar Surya Wisesa Tbk mengatakan, “FajarPaper mempunyai tujuan untuk memajukan kualitas pendidikan  di Indonesia, oleh karna itu kami melakukan renovasi TK Kemala Bhayangkari 57 Cikarang Utara dengan arahan dari Bapak Roy Teguh selaku manajemen FajarPaper. kami menjalankan program ini dengan bangga, karena membuktikan kami berperan aktif dalam membangun masa depan anak bangsa. Kami juga melihat para guru memiliki semangat dalam mengajar, baik didalam program sekolah yang ada maupun dalam hal pencapaian prestasi.


Saat ini kami mendapatkan informasi mengenai data jumlah siswa pada tahun ajaran baru mengalami peningkatan yang signifikan, hal tersebut dipengaruhi oleh tampilan sekolah sudah sangat baik dan membuat orang tua mempunyai harapan dengan menitipkan anaknya untuk bersekolah di sekolah yang kita cintai ini. Kami perwakilan dari FajarPaper mengucapkan selamat kepada para guru dan juga murid TK Kemala Bhayangkari 57, semoga terus semangat dalam berprestasi.”


FajarPaper terus mendukung peningkatan pendidikan di Indonesia, selain dengan renovasi sekolah FajarPaper memberikan bantuan paket alat tulis, beasiswa dan juga bidang lainnya seperti sosial, pemberdayaan masyarakat dengan program ekonomi sirkular dan lingkungan melalui program budidaya maggot, ikan, dan tanaman hidroponik dengan menggunakan sampah organik dari limbah rumah tangga sebagai pakan maggot, dan juga program lainnya seperti bantuan bencana alam, bahan pangan, serta program lainnya. (Sgt)

Komentar

Tampilkan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terkini