B1, BOJONGMANGU - Kontingen kecamatan Bojongmangu di Porkab Bekasi 2023 tampil gemilang, terbukti di beberapa cabang olahraga (Cabor) yang di perlombakan mampu bersaing dengan kecamatan lainnya.
Seperti halnya di Cabor Taekwondo Kontingen dari kecamatan Bojongmangu berhasil borong mendali dari beberapa kelas yang di pertandingan.
Hal tersebut di katakan oleh Koordinator cabor Taekwondo Fuja, dirinya mengatakan cukup puas atas penampilan para atlit taekwondo kecamatan Bojongmangu, semua peserta sangat hati-hati dan mencari kelengahan pihak lawan.
"Alhamdulillah 7 mendali di sumbangkan oleh kontingen Taekwondo, 3 emas, 3 perak dan 1 Perunggu," jelasnya. Jumat (13/10/2023).
Adapun nama-nama pemain Taekwondo kecamatan Bojongmangu yang berhasil borong 7 mendali diantarnya mendali Emas pertama di rebut oleh Gilang Tri Pramudya,
Lalu Medali emas kedua di raih oleh Fauzan, lalu emas yang ke tiga oleh Lase Valentino,
Dan perak di menangkan oleh Satria,
Medali perak berikutnya di bawa pulang Tio,
perak yang ke tiga di tekwomdo oleh M Aldi Zulkarnaen, dan Medali Perunggu di curi Galih Dwi Kusuma.
Adapun tanggapan ketua koordinator olahraga kecamatan Bojongmangu (KOK) Arman Sukarana, dirinya sangat mengapresiasi pada semua kontingen kecamatan Bojongmangu, yang mana di semua cabang mampu bersaing dengan kecamatan lainnya yang ada di kabupaten Bekasi.
"Saya sangat mengapresiasi pada semua kontingen dan official di setiap cabang olahraga, yang mana sudah berjuang untuk nama baik kecamatan Bojongmangu," tuturnya.
Lanjutnya, semoga kontingen lainnya yang belum bertanding bisa menyumbangkan mendali untuk kecamatan Bojongmangu," pungkasnya. (Yonk)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar