-->

Iklan

Ditunjuk Jadi Pimpinan Dewan, Muhtada Segera Bentuk AKD

Rabu, 04 September 2024, September 04, 2024 WIB Last Updated 2024-09-04T12:30:40Z


B1, KAB. BEKASI - Berdasarkan surat yang ditanda tangani ketua dan sekretaris DPD Partai Golkar Kabupaten Bekasi Nomor : 179/GOLKAR/IX/2024, Muhtada Sobirin secara resmi diusulkan menjadi ketua sementara DPRD Kabupaten Bekasi masa jabatan 2024-2029.


Usulan serta keputusan yang di keluarkan oleh DPD Partai Golkar itu merujuk pada beberapa pertimbangan antara lain, yakni bahwa selain memiliki loyalitas dan dedikasi, Muhtada Sobirin juga merupakan kader senior di partai berlambang pohon beringin. 


Dalam menjalankan tugasnya sebagai ketua sementara DPRD Kabupaten Bekasi Muhtada mengatakan, dirinya dalam waktu dekat akan segera membentuk Alat Kelengkapan Dewan (AKD).


"Secepatnya Komisi-Komisi, Badan Anggaran (Bangar), Badan Musyawarah (Bamus), Badan Kehormatan (BK) Bampemperda serta alat kelengkapan lainnya sudah harus terbentuk. Agar tugas dan fungsi dewan bisa berjalan," ucap Muhtada disela-sela kegiatan gladi resik pelantikan anggota DPRD Kabupaten Bekasi masa jabatan 2024-2029, Rabu(4/9/2024).


Dirinya berharap, dalam prosesi pelantikan anggota DPRD Kabupaten Bekasi yang akan dilaksanakan pada Kamis (5/9/2024) bisa berjalan lancar dan kondusif. 


"Kita semua berharap dalam prosesnya nanti (pelantikan,red) dapat berjalan lancar dan aman tanpa ada kendala apapun," harapnya. (rls)



Komentar

Tampilkan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terkini