B1, CIBARUSAH - Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Cibarusah Ikbal secara resmi membuka Rapat Pleno Terbuka terkait Rekapitulasi Hasil Perolehan Suara Tingkat Kecamatan Cibarusah Kabupaten Bekasi, pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat serta Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tahun 2024. Berlangsung di Aula Kantor Kecamatan Cibarusah Lt. 2 , Kabupaten Bekasi, pada Sabtu (30/11/2024) Pagi.
Dihadiri oleh berbagai pihak terkait, diantaranya PPK , Panwascam, Camat Cibarusah, Kapolsek Cibarusah,Koramil, Ketua PPS Desa se-Kecamatan Cibarusah, serta para saksi TPS untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jabar, juga saksi TPS Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kab. Bekasi, yang berada ditiap-tiap desa se-Kecamatan Cibarusah.
Adapun untuk proses rekapitulasi penghitungan suara, Ia katakan, menggunakan Dua panel, tujuannya agar proses penghitungan suara ini bisa berjalan dengan baik dan cepat.Yang terpenting teknis kenyamanan dari para saksi, agar pelaksanaan Rekapitulasi di Kecamatan Cibarusah berjalan dengan lancar dan kondusif,"ucap Ketua PPK Cibarusah Ikbal.
"Oleh karenanya, siapapun nanti yang unggul pada kontestasi Pilkada 2024 di tingkat Kecamatan Cibarusah ini, tentunya harus menerima satu sama lain. Karena itulah hasil yang diberikan dan dititipkan oleh masyarakat Kecamatan Cibarusah," tambahnya.
"Menang dan kalah adalah hal yang biasa. Atas nama wilayah Kecamatan Cibarusah, mari sama-sama kita menjaga dan menciptakan proses rekapitulasi dengan kondusif dan terkendali," tegasnya.
Sebagaimana diketahui, bahwa Rekapitulasi Penghitungan Suara ini dimulai dari pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur, selanjutnya pasangan calon Bupati dan wakil Bupati. Dan proses penghitungan tersebut harus langsung di laksanakan setelah acara seremonial.
Hal tersebut dikuatkan oleh Lutfi selaku Panwascam Cibarusah. "Saya berharap agar setelah seremonial ini langsung gelar penghitungan suara. Manfaatkan panel yang ada. Sesuaikan waktu yang telah ditentukan, agar pelaksanaan Rekapitulasi ini dapat berjalan dengan aman, nyaman, rapi, kondusif, dan terkendali sesuai arahan KPU," pungkasnya. (**)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar